Peringatan Hakordia 2023,MAKI NTB menggelar Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB dan Malam Penganugerahan ” No Corruption Award “

Dalam rangka peringatan Hari Anti Korupsi Sedumia ( Hakordia ) 2023,MAKI NTB menggelar 2 kegiatan sekaligus dengan mengangkat tema ” NTB Bangkit Bersama Melawan Korupsi “.dalam HARMONY OF SPIRIT HAKORDIA 2023 NTB.
2 ( dua ) kegiatan tersebut adalah Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB dengan 2 kategori peserta yaitu Kategori Pelajar ( SMA/SMK ) se Propinsi NTB dan Malam Penganugerahan “No Corruption Award” untuk Pejabat Eselon II ( Setungkat Kepala Dinas ) di lingkungan Pemerintah Propinsi Nusa Tenggara Barat dan Pimpinan Daerah,meliputi Kota/Kabupaten serta Pimpinan Daerah di tingkat Propinsi.
Heru Satriyo,yang sementara ini mendapatkan amanah sebagai Ketua MAKI Koorwil Propinsi NTB,menyampaikan bahwa secara Kelembagaan,MAKI NTB sudah “on fire” untuk mempersiapkan diri dalam pelaksanaan peringatan HAKORDIA 2023 di Propinsi Nusa Temggara Barat.
Ditambah dengan dukungan total dari Dr.H Aidy Furqon sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi NTB berkaitan dengan Nota Dinas khusus untuk Kepala Cabang Dinas se Propinsi NTB serta Kepala Sekolah SMA/SMK se Propinsi NTB untuk mengikuti dan berperan serta aktif dalam Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB,menjadi sebuah daya dorong semangat luar biasa bagi pengurus MAKI NTB dalam menyelenggarakan 2 kegiatan tersebut.
“Apresiasi serta penghormatan setinggi tingginya kami sampaikan kepada Bapak Aidq Furqon,Kadikbud NTB atas dukungan dan supportnya yang luar biasa,” ungkap Heru MAKI.
Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB kategori Pelajar sifatnya Gratis dan tidak berbayar,serta calon peserta Anak Didik SMA/SMK harus memenuhi persyaratan sesuai dengan fliyer kegiatan.
Persyaratan tersebut diantaranya adalah bahwa calon peserta anak didik SMA/SMK harus mengirimkan karya tulis sederhana tentang pengetahuannya berkaitan dengan aplikasi semangat Anti Korupsi pada siswa dan sekolah,serta mengirimkan video vlog singkat durasi 1-2 menit dengan tema anti korupsi.
Karya tulis dan video vlog singkat tersebut bisa dikirimkan paling lambat tanggal 19 Desember 2023,via email resmi : hakordia2023ntb@gmail.com dan @dutaantikorupsi serta bisa juga dikirimkan via video WA ke nomer WA panitia sesuai fliyer yang sudah ada
Selain itu peserta juga harus mempersiapkan diri untuk mengasah intuisi dan mentalnya dalam fashion show serta wawancara singkat on stage ( diatas panggung ) pada saat pelaksanaan kegiatan hari H untuk peserta yang sudah dianggap lolos sesuai hasil penilaian pengurus MAKI NTB.
“Kegiatan ini Insya Allah akan menjadi giat resmi tahunan dalam peringatan Hakordia setiap tahunnya dan dengan dukungan dan support Bapak Kadikbud NTB,saya yakin kompetisi ini akan semakin menarik dengan banyaknya peserta yang akan mengikuti serta akan menhasilkan the real Duta Anti Korupsi sebagai implementasi aktualisasi program pemberantasan korupsi yang memang menjadi marwah perjuangan MAKI NTB secara kelembagaan,” jelas Himawan,Pengurus MAKI NTB sekaligus Ketua Panitia Penyelenggara kegiatan didampingi Lalu Herman,sekretaris.
Pun demikian juga untuk kategori Umum/Mahasiswa,terlihat juga bagaimana antusiasnya untuk mendaftarkan diri dalam mengikuti giat Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB.
Secara terpisah,Heru Satriyo,Koordinator MAKI NTB juga telah berkirim surat kepada KPK dalam tangka sharing saran berkenaan dengan asistensi dan pendampingan yang berkaitan dengan materi dalam giat Pemilihan Duta Anti Korupsi serta mengirimkan undangan kepada KPK untuj bisa hadir pada saat pelaksanaan kegiatan serta menjadi juri dalam Pemilihan Duta Anti Korupsi NTB.
“Surat ke KPK sudah kami kirimkan per tanggal 05 November 2023 dan Insya Allah perwakilan KPK akan datang untuk hadir dan menjadi juri nantinya,” jelas Heru MAKI.
Sementara dalam giat Malam Penganugerahan “No Corruption Award” ,secara internal kelembagaan,MAKI Jatim sudah sampai pada tahapan final dalam menentukan siapa saja yang akan diberikan penghargaan sesuai dengan assesment internal MAKI NTB,dimana oenilaian kinerja dilakukan mulai tahun 2019 – 2023.
” Insya Allah sesuai hasil assesment,kemungkinan ada 20 Kepala Dinas/OPD di lingkungan Pemerintah Propinsi NTB dan 5 Kepala Daerah/Mantam Bupati/Walikota serta Mantan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB,” jelas Heru MAKI.
Semua penerima penghargaan “No Corruption Award” dalam beberapa kategori assesment spirit no corruption ini akan diberikan undangan khusus untuk hadir dan MAKI NTB sudah mempersiapkan penghargaan khusus untuk mereka yang akan menerima penghargaan.
” sudah kami siapkan semuanya ,” pungkas Heru MAKI singkat.