Jatim Trade Halal Festival Ramadhan 1445 H,berbasis konsep “ONE STOP MOSLEM ENTERTAINMENT’ akan Hadir mulai tanggal 09 Maret – 06 April 2024 di Atrium Mall Sutos Surabaya

Marhaban Ya Ramadhan,sesuai kalender Tahun 2024,11 Maret akan menjadi Awal Bulan Puasa Ramadhan sembari menunggu resmi keputusan Pemerintah RI berkrnaan dengan penentuan kapan mulainya 01 Ramadgan 1445 H.
MAKI Jatim bekerjasana dengan Pemerintah Propinsi Jawa Timur dan stake holder instansi serta Lembaga lainnya akan menggelar JATIM TRADE HALAL FESTIVAL RAMADHAN 2024,mulai tanggal 09 Maret s/d 06 April 2024,bertempat di Atrium Mall Sutos Surabaya.
Pameran yang dikemas dalam ONE STOP MOSLEM ENTERTAINMENT ini akan semakin marak karena menyajikan semua kebutuhan dan perlengkaoan selama Bulan Puasa Ramadhan seeta kebutuhan Lebaran 1445 H.
Pameran JTHH-R 2024 akan menyajikan semua kebutuhan selama menghadapi Puasa Ramadhan 1445 H serta Lebaran 1445 H seperti :
1. Menjadi alrernatif kuliner dalam mendukung budaya Buka Puasa Bersama yang menjadi kegiatan kebersamaan selama Bulan Ramadhan 2024.Buka Puasa Bersama menjadi semakin semarak karena dalam Pisat Kuliner akan menyajikan mulai Western Food,Indonesian Food serta Traditional Food atau Kampoong Menu,tersaji dengan lengkap serta harga yang tidak mahal,selain itu Panpel juga menyiapkan Venue Bukber seluas 600 M2 dan cukup untuk 300 – 400 person sekaligus. Bukber akan lebih srmarak nantinya karena Panpel juga menyiapkan Stage serta sound system for Entertainment dan mini Ground untuk Kids/anak anak.
2. Sebagai Pusat belanja Halal segala kebutuhan Hampers dengan aneka kwalitas kue kering seperti Nastar,kastangel,putri salju,lidah kucing ,coklat Cookies dan aneka makanan yang cocok untuk Hampers. Panpel juga telah melaksanakan kurasi dari kue dan makanan serta minuman untuj Hampers dengan mengedepankan kwalitas rasa serta penekanan harga yang kompetitif. Selain itu,disiapkan khusus Booth Pusat Hampers untuk melayani pemesanan Hampers,serta siap mengirimkan Hampers sesuai alamat pengiriman yang dikehendaki.
3.menjadi Pusat Belanja Craft dab Aneka Produk Frozen Food yang beragam dan sangat lengkap. Aneka Produk Frozen Food untuk melayani kebutuhan dapur masakan bagi pengunjung mengingat adanya perubahan waktu kebiasaan menyiapkan masakan,dimana yang biasanya pagi menjadi sore hari serta untuk memenuhi kebutuhan dapur masakan ketika ART harus pulang Kampung.
4. Menjadi tempat rekomendasi pasar murah sembako sesuai dengan semangat Pemerintah Propinsi Jawa Timur untuk menekan kenaikan harga sembako
5. Menjadi Pusat Belanja Halal Fashion lengkap,mulai dari kebutuhan Anak.Anak sampai Dewasa,menyajikan beragam Fashion Muslim terlengkap
Jatim Trade Halal Festival Ramadhan 2024 juga akan dimeriahkan dengan aneka game serta lomba sepertj
1. Lomba Merangkau Hampers untuk Umum dan OPD Jatim
2. Lomba Mewarnai Anak Anak setisp Sabtu/minggu sore
3. Fashion Hijab dan Fashion Moslem Competition setuao Sabtu sore
4. Senam Pound Fit setiap Kamis dan Sabtu Malam,mulai 18:30 – 22:00 WIB
5. Lomba Patrol antar Kampung setiap hari Jumat,Sabtu dan Minggu
6. Pagelaran Saroong Fashion Week

Kemeriahan Lomba Mewarnai
Hadiri dan saksikan kemeriahan selama Bulan Puasa Ramadhan 2024,memberikan kwalitas kemeriahan yang maksimal dan sangat semarak.
Catat tanggalnya,09 Maret s/d 06 April 2024 di Atrium Mall Sutis lantai 1 Surabaya,mulai pukul 12:00 s/d 22:00 WIB
Informasi : 081337463972,087867770778